Program Studi S1 Ilmu Komputer merupakan salah satu program studi yang dimiliki oleh Institut Teknologi Bacharuddin Jusuf Habibie berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 772/M/2020. Program studi ini didirikan sebagai prodi baru (new study program), yang mengemban penyelenggaraan unsur-unsur Tridharma Perguruan Tinggi. Untuk dapat mewujudkan amanat Tridharma Perguruan Tinggi dengan berkualitas, Prodi S1 Ilmu Komputer merumuskan visi sebagai arah cita-cita yang ingin dicapai di masa yang akan datang melalui beberapa tahap dan dengan melibatkan para pemangku kepentingan (stakeholder) internal dan eksternal.
Visi Prodi S1 Ilmu Komputer adalah:
Menjadi program studi ilmu komputer bermutu yang menghasilkan lulusan unggul dalam pengembangan Teknologi Cerdas berbasis Inovasi Benua Maritim Indonesia
Dari visi di atas ditetapkan misi prodi, yaitu:
- Menyelenggarakan proses pembelajaran berkualitas dan berkelanjutan dalam pengembangan Teknologi Cerdas yang relevan dengan kebutuhan pemangku kepentingan.
- Melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat pada bidang Teknologi Cerdas yang bermanfaat dan tepat guna bagi masyarakat secara berkelanjutan.
- Membangun kerjasama dengan pemangku kepentingan dalam pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan CINTA (Cakap Komunikasi, Inovatif, Normatif, Transparan, dan Akuntabel).
Adapun Profil Lulusan Prodi Ilmu Komputer yaitu:
Programming and Software Engineer
Lulusan dengan profil ini memiliki keterampilan dalam merancang, mengembangkan, dan memelihara perangkat lunak yang digunakan di berbagai industri. Mereka mampu mengimplementasikan solusi perangkat lunak yang berkualitas untuk memenuhi kebutuhan spesifik pengguna, termasuk mengembangkan aplikasi berbasis web, desktop, atau mobile.
IT Mobility and Internet of Things
Lulusan dengan profil ini memiliki kemampuan untuk menghubungkan berbagai perangkat dan sistem melalui teknologi Internet of Things (IoT) dan komputasi awan (cloud computing). Mereka mampu mengembangkan aplikasi yang memungkinkan perangkat untuk berkomunikasi secara real-time, yang sangat dibutuhkan dalam lingkungan industri modern.
Artificial Intelligence Engineer
Lulusan dengan profil ini memiliki kompetensi dalam mengembangkan sistem kecerdasan buatan (AI) yang dapat diadaptasi dan belajar dari data. Mereka terampil dalam merancang algoritma yang memungkinkan komputer untuk melakukan tugas-tugas seperti pengenalan suara, visi komputer, analitik data, dan pengambilan keputusan secara otomatis.